Pada tanggal 20 lalu Kotaku mengatakan sebuah rumor bahwa Final Fantasy Versus XIII sudah tidak dalam produksi, hal ini dikarenakan sudah 6 tahun sejak trailer Final Fantasy Versus XIII diluncurkan dan tidak ada kabar mengenainya lagi bahkan saat event E3.
Namun setelah rumor yang tidak menyenangkan itu menyebar luas Square Enix merespon bahwa rumor itu tidak benar. Kepala bagian Square Enix Yoichi Wada yang baru saja selesai dengan meeting Final Fantasy Versus XIII mengatakan langsung melalui twitternya bahwa pembatalan Final Fantasy Versus XIII tidak benar.
ヴェルサスがキャンセルされたってデマ流してるやつがいるらしい。フフ..たった今ヴェルサス定例会議が終わったとこ。今日プレゼンされた街なんぞ見たら腰抜かすでぇ~w
— 和田洋一 (@yoichiw) July 24, 2012
Yoichi Wada: "Ada seseorang membuat rumor palsu yang mengatakan Versus dibatalkan. Haha... baru saja beberapa menit yang lalu meeting versus selesai. Jika kalian melihat presentasi mengenai kotanya, kalian pasti terkejut~ haha."
Jadi bagaimanakah selanjutnya, apakah Final Fantasy Versus XIII akan terus berlanjut hingga jatuh ditangan para gamer? stay tune~ ;3
via andriasang, kotaku
image source
0 comments:
Posting Komentar